ANTM
Bersama sama dengan perusahaan pertambangan China, Zhongjin Lingnan Nonfemet Co Ltd ikut berkopetisi melakukan penawaran terhadap perusahaan pertambangan asal Australia, Herald Resources.Bahkan perseroan dan mitranya memberi penawaran 11% lebih tinggi (AUD 504.8 juta) dari BUMI (AUD 455 juta). Sementara itu manajemen Herald Resources belum memutuskan kepada siapa akuisisi nantinya akan terlaksana.
INCO
Mendapatkan ijin pembangunan pabrik pengolahan nikel baru di Soroako guna meningkatkan kapasitas produksi menjadi 200 juta pon tahun 2010 dari 169 juta pon saat ini. Sampai dengan tahun 2016, perseroan berencana membangun 2 pabrik pengolahan nikel dengan investasi sekitar US$2.5M dan target produksi sebesar 300 juta pon.
SMDR
Selain membeli 2 unit kapal pengangkut batu bara senilai US$86 juta dari korsel, perseroan berencana melakukan akuisisi terhadap perusahaan pelayaran dari negara Skandinavia. Langkah korporasi ini diharapkan dapat terlaksana atas dukungan dana dari pinjaman dan Right Issue yang rencananya berlangsung tahun ini.
APOL
Segera menerbitkan obligasi senilai Rp750M yang akan digunakan untuk refinancing dan modal kerja. Per September 2007, perseroan mengoperasikan 73 unit kapal milik sendiri dan 5 kapal yang disewa dari pihak lain.
Kamis, Januari 31, 2008
Emiten (31 Jan 2008)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar