Jumat, Juni 06, 2008

Berita Emiten 5 Jun 2008

TLKM
Pemegang saham mayoritas, Pemerintah RI memberi lampu hijau untuk membeli 35% saham Telkomsel dari Singtel. Dukungan ini muncul setelah Singtel dinyatakan melanggar UU Anti Monopoli.

TSPC
Pemegang saham mayoritas perseroan, PT Bogamulia Nagadi akan melakukan tender offer sebanyak 1.04M saham atau equivalen 23.15% pada harga Rp700 per saham.

ADHI
Hingga akhir Maret 2008 perseroan memperoleh proyek baru senilai Rp1.66T dan optimis memperoleh tambahan proyek dari berbagai tender hingga mencapai Rp8T pada akhir tahun ini. Dana untuk menjalankan proyek di ambil dari kas internal, pinjaman dan Right Issue yang sudah disetujui Komite Privatisasi.

EXCL
Menargetkan memperoleh dana US$500 juta dari langkah Penawaran Umum Kedua (SPO) yang akan dipergunakan untuk membiayai capex tahun ini sebesar US$1M.

META
Berencana melakukan Right Issue untuk membiayai akuisisi 3 perusahaan senilai Rp1.8T. Perusaaan sasaran adalah PT Semen Bosowa, Perusahaan jasa pertambangan minyak dan jalan tol. Sementara itu untuk capex 2008 sebesar Rp500M diambil dari kas internal 30% dan sisanya merupakan pinjaman dimana salah satu penggunaannya untuk pengembangan bisnis air bersih.

Tidak ada komentar: